Tutorial Cara Jualan Produk di TikTok Shop [Terbaru]

Sebanyak 22,2 juta pengguna TikTok dapat menjadi konsumenmu, ikuti langkah-langkah cara jualan di TikTok Shop ini agar lolos verifikasi!

Buat kamu yang ingin meningkatkan penjualan, TikTok Shop bisa jadi salah satu opsinya loh. Aplikasi yang mulai booming pada tahun 2019 ini berhasil menarik hati 22,2 juta pengguna di Indonesia, sebesar itu pula muncul kesempatan baru untuk menjual produkmu di TikTok. Ikuti langkah-langkah cara jualan di TikTok Shop agar mudah lolos verifikasi!

Alasan TikTok Shop Ditolak

Tidak jarang ada beberapa pengajuan TikTok Shop yang tidak ditolak oleh TikTok, pada umumnya penolakan tersebut dikarenakan hal-hal berikut ini:

  1. Bisnis yang berjalan tidak sesuai dengan dokumen yang telah kamu input.
  2. Perwakilan nama yang selalu berubah-ubah di akun TikTok Shop, tidak sama dengan nama yang tercantum dalam dokumen indentitas.
  3. Ada dokumen yang tidak valid maupun kadaluarsa 
  4. Scan dokumen tidak dapat terbaca dengan jelas

Untuk menghindari penolakan tersebut, ada baiknya kamu persiapkan terlebih dahulu semua persyaratan yang telah brandztory rangkum di artikel sebelumnya ya.

Durasi baca 3 menit.

Setelah mengetahui persyaratannya, tentu langkah selanjutnya adalah membuat akun dan mendaftarkannya di TikTok Shop supaya kamu bisa jualan di TikTok Shop.

  1. Daftar Akun TikTok Seller


    syarat daftar tiktok shop

    Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah mendaftarkan akun di TikTok Shop Seller Center. Kamu bisa mendaftar dengan akun TikTok yang sudah ada ataupun mendaftar sebagai akun baru. Yang terpenting pastikan kamu sudah berusia lebih dari 18 tahun untuk lolos verifikasi.

  2. Tampilan Pengaturan TikTok Shop


    syarat daftar tiktokshop

    Setelah berhasil membuat akun, kamu akan mendapatkan tampilan seperti ini. Kamu akan diminta untuk memposting produk pertama dan segera menjalankan penjualan. Selain itu, dalam pengaturan juga dapat terlihat berapa penghasilan yang telah didapat dari masing-masing produk. Sistem pengaturannya yang lengkap akan memudahkanmu dalam evaluasi hasil penjualan.

  3. Verifikasi Dokumen

    syarat daftar tiktok shop

    ‘unggah dokumen’ dan isi informasi penjual, mulai dari jenis bisnis apakah korporasi atau perorangan sampai dengan nama toko. Pastikan nama toko merupakan nama yang terbaik karena kamu tidak dapat mengubahnya nanti. Setelah itu baru unggahlah semua dokumen bisnismu.

  4. Lengkapi Informasi & Upload Produk

    jualan di tiktok shop

    Selanjutnya, kamu bisa upload produk yang ingin kamu jual untuk pertama kali. Jika suatu saat nanti kamu ingin menambahkan produk, klik tombol ‘tambah produk’ di kolom ‘Produk’ sebelah kiri layar.

  5. Tautkan Rekening Bank

    jualan di tiktok shop

    Terakhir, langkah paling penting cara jualan di TikTok Shop adalah, jika sebelumnya sudah melakukan verifikasi dokumen, kamu dapat langsung menautkan rekening bank untuk proses transaksi penjualan. Pastikan rekening yang didaftarkan merupakan rekening bisnis karena akan sulit untuk mengubahnya kembali.

Tertarik untuk mengetahui cara jualan di TikTok Shop? Jika kamu tertarik tapi masih ragu karena proses pengelolaannya, hubungi brandztory! Klik link ini atau melalui Whatsapp di nomor: +628118811598 untuk konsultasi strategi pemasaran terbaik. Jangan lupa kunjungi @brandztory di TikTok juga ya, banyak konten menarik yang seru loh.