Influencer Arief Muhammad lagi-lagi menggemparkan masyarakat Indonesia dengan idenya yang out-of-the-box. Kali ini Arief Muhammad menjalankan kampanye dengan brand kolaborasinya ‘Prepp Studio’, menggunakan strategi give away. Tentu yang diadakan bukanlah give away biasa, mereka menjalankan ‘strategi marketing bagi-bagi 100 vespa dari Arief Muhammad’ ke 100 orang beruntung. Terdengar sangat menarik bukan?
Sebelumnya Arief juga sempat berhasil menarik perhatian masyarakat dengan ‘Baliho Politik’ miliknya. Hebatnya, kedua strategi ini berlangsung di tengah pandemi COVID-19, di mana sektor bisnis sedang mengalami penurunan yang cukup pesat. Sebenarnya apa rahasia dari kesuksesan kampanye Arief Muhammad ini? Buat kamu yang penasaran, semua akan brandztory kupas tuntas di artikel ini.
Daftar Isi
Analisis Strategi Marketing Vespa Arief Muhammad
Kampanye kolaborasi antara Arief Muhammad dan Prepp Studio ini bukan pertama kali terjadi. Pada awalnya, Arief Muhammad juga pernah mengadakan kampanye dengan brand fashion Prepp Studio dengan cara yang tak kalah unik, yaitu dengan membuat baliho yang berisi potret Arief Muhammad seakan-akan sedang mencalonkan diri-nya sebagai wakil rakyat.
Alhasil banyak masyarakat yang gempar, perasaan campur aduk antara senang, berharap, mendukung, sampai kebingungan apakah benar influencer yang berdomisili di Bintaro ini mencalonkan diri-nya dalam pilkada? Sampai pada akhirnya ia menjawab segala pertanyaan melalui laman instagramnya. Ternyata konten billboard tersebut hanya strategi marketing belaka! “Duh! Se-Indonesia kena prank deh”
Strategi marketing dengan memperhatikan tren, lokasi yang strategis, sesuai dengan tujuan kampanye dan image KOL yang dipilih ini merupakan strategi yang matang dan rapi yang tentunya sudah dipersiapkan dari jauh-jauh hari. Arief Muhammad mengaku ia dan tim mencari cara yang bisa menarik perhatian orang di tengah pandemi ini. Salah satu yang sedang ramai pada saat itu adalah politik pilkada, yang membuat ia dan tim pun memilih pasang iklan baliho di sekitar domisili rumahnya agar timbul persepsi pada masyarakat “Wah! Arief Muhammad nyalon jadi wakil rakyat nih”.
Ternyata kampanye ini bertujuan untuk memberi tahu masyarakat bahwa influencer instagram ini telah mengakuisisi brand fashion lelaki, Prepp Studio. Dengan satu kampanye, Arief Muhammad berhasil mempromosikan Prepp Studio ke seluruh masyarakat Indonesia.
Kampanye Bagi-bagi Vespa
Tidak berhenti di situ saja, tahun 2022 ini kolaborasi Arief Muhammad dan Prepp Studio kembali menggemparkan masyarakat Indonesia dengan kampanye ‘bagi-bagi 100 vespa untuk 100 orang yang beruntung’.
Bukan hanya masyarakat biasa, Arief pun memanfaatkan kalangan artis yang tertarik dalam dunia vespa, seperti Raffi Ahmad, Vincent, Desta, Jefri Nichol, Bintang Emon, Ananda Omes, dan lain-lain. Mungkin banyak yang bertanya, bagi-bagi 100 vespa memangnya ga rugi?
Jika melihat dari sisi keuntungan yang didapatkan, strategi ini terhitung strategi yang berhasil atau tidak merugikan. Karena hanya dalam satu kampanye, Arief Muhammad dan Prepp Studio setidaknya sudah mendapatkan 5 keuntungan, antara lain:
- Menyebarkan brand awareness dengan memperkenalkan brand Prepp Studio ke seluruh masyarakat Indonesia
- Membangun brand image, bahwa produk-produk Prepp Studio merupakan fashion brand ala anak vespa
- Meraih target pasar lebih luas dengan menggaet beberapa kalangan artis, terlebih dengan memberikan satu vespa Prepp Studio sudah mendapatkan exposure dari artis tersebut
- Membentuk komunitas ‘Prepp Scooter Club’ sebagai perkumpulan vespa dari brand Prepp Studio yang rencananya akan tersebar ke seluruh Indonesia
- Meningkatkan angka penjualan produk
Masih ada banyak keuntungan lainnya yang dapat membantu meningkatkan penjualan. Sebelum menjalankan strategi ini pun pasti tim telah menganalisis siapa artis yang dapat membantu meningkatkan image Prepp Studio ini, mulai dari engagement rate mereka, image mereka, sampai dengan kedekatan mereka dengan audiens.
Lalu, apa sih tujuan dari membuat kampanye brand seperti ini?
Jika kamu perhatikan lebih lanjut ada 1 (satu) tujuan utama di setiap kampanye. Yang pertama tujuan marketing bagi-bagi 100 vespa ini sebenarnya sudah terlihat jelas dari konten foto yang Arief Muhammad bagikan dalam laman instagramnya, yaitu dalam rangka pembentukan komunitas Prepp Scooter Club. Karena ingin menjalankan Tribal Marketing untuk membentuk suatu brand yang dekat dengan masyarakat. Dengan adanya komunitas, brand dapat membangun koneksi atar konsumen dengan minat yang sama secara spesifik. Tentu hal ini akan baik untuk brand image dan penjualan pula karena komunitas biasanya bersifat tahan lama.
Dengan melihat perilaku dan sifat konsumen Prepp Studio, Arief Muhammad dan tim pun memutuskan untuk membangun sebuah komunitas yang terdiri dari beberapa artis yang memang memiliki ketertarikan dalam vespa dan beberapa konsumen setianya. Berbeda dengan strategi marketing ‘Baliho Politik’ dulu. Dulu Arief hanya ingin mengenalkan brand yang baru ia akuisisi saat itu, dengan strategi yang unik dan menarik, terutama dengan penempatan billboard yang strategis, alhasil brand Prepp Studio pun ramai dilirik oleh masyarakat.
Rahasia Kesuksesan Strategi Marketing Arief Muhammad
Strategi marketing yang Arief Muhammad terapkan adalah perpaduan strategi give away, riding the waves, dan tribal marketing. Strategi pemasaran Riding the Wave dilakukan saat menjalankan kampanye ‘Baliho Politik’ dimana masyarakat ramai membicarakan perihal pilkada, begitu pula dengan kampanye ‘Bagi-bagi 100 Vespa’ melihat banyaknya minat masyarakat terhadap vespa, terutama dari konsumen Prepp Studio itu sendiri. Riding the wave adalah strategi pemasaran dengan memanfaatkan isu-isu terkini yang sedang ramai masyarakat perbincangkan. Untuk menjalankan strategi ini, kamu harus pastikan apakah isu yang sedang ramai ini sesuai dengan tujuan kampanye brand milikmu?
Strategi Give Away sudah tak asing bagi pelaku usaha, yaitu pemasaran dengan membagikan produk secara gratis dengan syarat tertentu. Tujuannya untuk mendapatkan pelanggan, menyebarkan brand awareness, dan meningkatkan kepercayaan konsumen. Dalam hal ini, Arief Muhammad memadukan strategi give away dengan tribal marketing.
Tribal Marketing adalah strategi pemasaran berbasis komunitas yang mempunyai minat yang sama. Suatu pemasaran dengan memanfaatkan minat konsumen dan menganalisis koneksi antar konsumen itu sendiri. Sehingga membentuk suatu segmentasi konsumen atas dasar kesamaan, minat, dan kepercayaan. Saat ini cukup banyak masyarakat yang membeli suatu produk karena sesuai dengan nilai yang ia pegang, misalnya ia seorang vegan maka hanya menggunakan produk animal free. Dalam hal Prepp Studio, Arief Muhammad dan tim telah menganalisis minat konsumen yang sesuai dengan tren saat ini, yaitu vespa. Oleh karena itu, dengan menjalankan strategi ini, Prepp Studio dapat membentuk image sebagai fashion brand laki-laki untuk klub vespa di Indonesia.
Baca Juga:
7 Tips Edit Foto Ala Selebgram Di Tahun 2022
Buat Kampanye Sukses Dengan Brandztory
Tentu menjalankan kampanye membutuhkan analisa secara matang dan melewati proses yang panjang. Dengan bantuan tim profesional kamu bisa diskusikan kampanye terbaik untuk brand milikmu dengan brandztory. Jika kamu ingin membuat kampanye yang menarik dan sukses menarik perhatian masyarakat, kamu bisa hubungi kami melalui link ini atau bisa chat langsung melalui Whatsapp di nomor: +628118811598.
Leave a Comment