Prediksi Industri Kreatif 2022 Ini Akan Menghebohkan Indonesia

Buat kamu yang ingin maju satu langkah dibanding yang lain dengan prediksi teknologi kreatif di tahun 2022, yuk simak prediksi ini!

Kali ini brandztory akan merangkum semua prediksi teknologi kreatif di tahun 2022. Mungkin di Indonesia masih banyak yang belum tau pentingnya prediksi ini, tapi sadarkah kamu? Saat ini perkembangan teknologi informasi sangatlah pesat. Hampir semua aktivitas bergantung dengan perkembangan teknologi, seperti smartphone, online shop, social media, website, dan internet. 

Bahkan menurut Ipsos Global Survey 2021, lebih dari 57% masyarakat berkata di masa depan akan lebih banyak orang yang hidup di dunia virtual dan 83% pun berkata hal tersebut dikarenakan saat ini perusahaan social media memiliki pengaruh yang sangat kuat. Ditambah adanya kondisi pandemi yang membuat masyarakat sangat bergantung dengan teknologi.

Nah, buat kamu yang ingin maju satu langkah dibandingkan yang lain, yuk simak prediksi ini!

Prediksi Kreatif 2022 Ala Brandztory

1. Adanya Facebook Pay di Facebook Marketplace

Facebook Pay
Facebook Pay

Di akhir 2020 kemarin, Facebook berhasil mengembangkan sayapnya dengan memperkenalkan Facebook Shop. Di tahun 2022 nanti, pakar teknologi menduga akan ada perkembangan yang cukup besar dalam cara pembayarannya, yaitu dengan meluncurkan Facebook Pay. Facebook juga diduga akan mengembangkan fitur Live Shopping berdasarkan minat yang cukup besar di beberapa negara, seperti Indonesia dan China. 

Kamu bisa menjadikan Facebook Marketplace sebagai alternatif untuk mencakup konsumen yang lebih luas, terutama untuk konsumen usia 30 tahun ke atas.

2. Era Mengakses Facebook Dengan Kacamata AR/VR

Di bulan oktober kemarin seluruh masyarakat di dunia gempar karena kabar berubahnya Facebook menjadi Metaverse. Mark Zuckerberg ingin menciptakan dunia virtual reality dimana kamu bisa berinteraksi, bermain games, bahkan menonton konser secara virtual 3D. 

Kacamata AR/VR
source : unsplash

Kamu harus bersiap-siap karena ada perkiraan pada tahun 2022 nanti akan ada Kacamata AR dari Facebook yang akan mendukung dunia di metaverse tersebut. Kacamata tersebut akan terhubung ke dalam facebook dan instagram, mengingat instagram pun saat ini berada di bawah naungan Facebook Inc. atau sekarang disebut sebagai Meta.

3. Menghasilkan Uang Melalui Twitter Blue

Twitter Blue
source : unsplash

Melihat adanya fitur monetisasi di berbagai social media, seperti Facebook Marketplace, Youtube Creators, Instagram Shop, dan TikTok Shop, membuat Twitter mengeluarkan fitur ‘Ticketed Spaces’, yaitu sebuah forum untuk berdiskusi tentang hal apapun tanpa menyalakan video dimana kamu sebagai host dapat menjual tiket forum. Namun permasalahannya, masih banyak pengguna yang ragu-ragu untuk mengeluarkan uang pada fitur tersebut.

Menghasilkan Uang Melalui Twitter Blue
source : www.socialmediatoday.com

Nah di tahun 2021 ini, ada perkiraan bahwa twitter akan mengeluarkan fitur ‘Twitter Blue’, yaitu fitur berlangganan untuk dapat mengakses semua fitur saat kamu melakukan tweets. Saat ini Twitter Blue sudah melakukan trial and error kepada pengguna Australia dan Canada. Fitur ini diharapkan dapat menjadi fitur monetisasi yang solid apabila Twitter dapat memberikan penawaran yang tepat untuk pengguna.

4. Munculnya Era Live Shopping di Instagram

Di tahun 2022 ini, kamu dapat mengekspektasikan adanya fitur live shopping, sama halnya dengan Facebook saat ini. Sebenarnya di Indonesia sendiri sudah cukup banyak yang menggunakan fitur IG Live sebagai Live Shopping, namun fitur itu memang sejak awal tidak ditujukan untuk penjualan.

Live Shopping di Instagram
source : lemoot.com

Kamu dapat mengekspektasikan adanya fitur baru di Instagram Shop, seperti pencaharian barang melalui gambar, kolom rekomendasi produk, dan fitur live shopping. Dengan berkembangnya berbagai fitur Instagram Shop, maka jalan kamu untuk menghasilkan uang pun akan bertambah.

Dengan semua perkembangan ini, di tahun depan, berbagai social media akan bersaing dengan perusahaan e-commerce. Kamu sebagai pemilik usaha harus pintar dalam memanfaatkan momen-momen ini.

5. Prediksi Kreatif 2022 Berbelanja di TikTok

Walaupun TikTok selama beberapa tahun terakhir merasakan kejayaan yang luar biasa, fitur terbaru TikTok Shop mendapatkan beberapa kritik dari masyarakat Indonesia. Banyak yang rugi karena tidak jelasnya ketentuan ‘ongkir gratis’ dari TikTok, penjual pada akhirnya harus membayar ongkir belasan sampai puluhan juta rupiah. 

belanja di TikTok
source : www.socialmediatoday.com

Oleh karena itu, TikTok harus mencari cara untuk memperbaiki fitur dalam TikTok Shop tersebut. Tidak banyak pengguna yang ingin berkarya tanpa ada kesempatan untuk menghasilkan uang, terlebih dengan adanya kesempatan lain dari social media kompetitor.

Buat kamu yang berjualan di TikTok Shop, dapat menantikan fitur baru yang memudahkan kamu sebagai penjual dan konsumen untuk berbelanja. Diduga TikTok akan meningkatkan fitur Live Shopping miliknya menjadi Shop Live dimana konsumen dapat menyaksikan live shopping dan berbelanja langsung dengan klik link yang menghubungkan mereka ke halaman pembelian produk dari live tersebut.

6. Pertahankan Strategi Social Media Ads Milikmu!

Tahun baru bukan berarti segalanya baru, ada hal-hal yang harus kamu pertahankan, salah satunya Strategi Social Media Ads milikmu. Prediksi menurut eMarketer, Instagram untuk pertama kalinya akan menghasilkan lebih dari 50% dari pendapatan bersih iklan Facebook senilai $50,30 miliar pada tahun 2021. 

Jadi pertahankan strategi ads milikmu, karena di tahun depan strategi ini masih efektif untuk meningkatkan brand awareness dan angka penjualan.

7. Bukan 4G Tapi 5G

Jika 3G dan 4G memudahkan masyarakat dalam mengakses semua hal yang berhubungan dengan jaringan internet, 5G berfungsi untuk memungkinkan masyarakat mengakses layanan AR dan VR, serta teknologi canggih lainnya, seperti games dengan basis cloud, Google Stadia, NVidia GeForce Now.

jaringan internet 5g
source : pinterest

Terutama dengan maraknya teknologi virtual reality dan era metaverse ini. Setidaknya sudah ada 5 perusahaan telekomunikasi, seperti Verizon, Tmobile, Apple, Nokia Corp, QualComm yang sedang membuat jaringan 5G. Jaringan 5G akan mencakup 40% dunia pada tahun 2021 dan menangani 25% dari semua data jaringan seluler. Kamu harus bersiap-siap dengan perubahan besar pada dunia jaringan seluler dan teknologi lainnya.

8. Kembalinya Tren Desain Retro 90’s 

Jika berbicara tentang teknologi kreatif, tentu desain grafis tidak dapat ditinggalkan. Film seperti Stranger Things maupun populernya pakaian thrifting membuat tren retro di tahun 90an kembali berjaya. Warna neon, garis-garis gelombang, gradasi warna warni, sampai dengan copywriting yang fun.

Buat kamu yang ingin mendapatkan suasana baru dan menyegarkan di tahun 2022, bisa mengikuti desain retro ini. Terutama jika bisnismu mempunyai target audiens anak muda.

9. Desain Motion Untuk Iklan

Coba kamu perhatikan, semakin banyak desain motion yang bertebaran, mau itu di billboard digital ataupun di website dan aplikasi. Kamu bisa mencoba desain motion ini untuk branding di tahun 2022 nanti, karena tingkat minat baca masyarakat Indonesia masih rendah. Penyampaian pesan dengan gerakan dipercaya dapat meninggalkan kesan yang lebih mendalam kepada konsumen. Selain itu, kamu sebagai pelaku usaha juga dapat menceritakan maksud dan tujuan kamu ke konsumen lebih mudah.  Strategi desain motion ini patut kamu coba di tahun 2022 nanti sebagai gebrakan baru.

Selamat, kamu sudah maju selangkah lebih cepat! Tahun 2020 dan 2021 memang tahun yang tidak mudah bagi sebagian orang, terutama bagi kamu yang bergelut dalam dunia teknologi bisnis saat ini. Walaupun hanya prediksi tapi kamu harus bersiap-siap dengan apapun yang terjadi nanti ya.